Grab dan OVO Geber Layanan Selama Ramadhan, Ada Diskon 99 Persen

KLIKNUSAE.com  - Grab dan OVO, dua perusahaan teknologi digital bergabung untuk memberikan layanan maksimal selama bulan Ramadhan.

Meluncurkan program, #EkstraBantuin mereka berkolaborasi untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin memnuhi berbagai kebutuhan di bulan suci ini.

Kemudahan itu yakni mulai dari berbelanja makanan sahur dan berbuka hingga pengiriman bingkisan Idul Fitri, serta ragam promosi dan diskon.

"Grab dan OVO sangat senang dapat bersinergi di tengah momentum Ramadhan untuk memberikan berbagai kemudahan ekstra bagi masyarakat Indonesia melalui ekosistem superapp kami," kata Country Marketing Head of Grab Indonesia Melinda Savitri, dalam keterangannya, Jumat 15 April 2022.

BACA JUGA: Mangkokku Hadirkan Citra Rasa Masakan Thailand-Indonesia, Yummy Banget

Sepanjang periode Ramadan, layanan GrabFood membantu para konsumen menyiapkan santap sahur.

Termasuk,  berbuka puasa dengan berbagai promo dan diskon mulai dari potongan harga hingga Rp100.000 dan gratis ongkos kirim dengan paket Langganan Grab Unlimited.

Grab juga memberikan kemudahan melalui layanan GrabMart untuk membantu masyarakat berbelanja kebutuhan Ramadan maupun Lebaran lewat promo EKSTRABELANJA.

GrabMart Berikan Diskon Hingga 90 Persen

Berbelanja kebutuhan memasak di GrabMart jadi lebih hemat dengan diskon hingga 90% dan gratis ongkir dengan paket Langganan Grab Unlimited.

BACA JUGA: Pengen Mudik? Ada Diskon Tiket Hari Raya Hingga 50 Persen Lho

Konsumen GrabExpress dapat menggunakan kode promo EKSTRAKIRIM dan menikmati diskon sampai dengan 99%.

Diskon tersebut, tentu semakin  membantu pengiriman bingkisan Ramadhan dan Lebaran dengan mudah, murah, dan cepat.

Mengunjungi keluarga tercinta atau berbuka bersama juga jadi lebih hemat dengan GrabCar dan GrabBike. Kode promo EKSTRAJALAN dapat digunakan untuk mendapatkan diskon sampai dengan 99%.

BACA JUGA: Berapa Harga Tenda Presiden Jokowi, Ingin Tau? Ini Spesifikasinya

"OVO bangga dapat berkolaborasi dengan Grab untuk bersama-sama membantu masyarakat Indonesia. Khususnya,  untuk menikmati setiap momen spesial ini dengan ekstra bantuan dari layanan-layanan yang kami tawarkan," kata Head of Corporate Communication OVO Harumi Supit.

Bahkan OVO, memberikan berbagai tawaran diskon spesial untuk transaksi pembayaran belanja berbagai kebutuhan lebaran.

Seperti, dari diskon belanja baju lebaran dan produk kecantikan di platform e-commerce, diskon transaksi belanja di Indomaret, hingga potongan harga khusus untuk setiap pembelian paket data internet di bulan Ramadhan. ***

Share this Post:

Berita Lainnya